Mahasiswa Gizi Kesehatan yang kerap kali digeneralisasi oleh masyarakat sebagai mahasiswa yang hanya berkarir di rumah sakit itu salah lho. Buktinya banyak teman-teman Gizi Kesehatan dan bahkan alumni sekalipun banyak yang sukses berkarir tanpa menjadi seorang menjadi praktisi kesehatan. Salah satu pekerjaan yang cukup menggiurkan antara lain apalagi kalau bukan Berbisnis atau Berwirausaha.
Pada Jumat sore, 28 April 2017 HIMAGIKA melalui Bidang Kewirus telah berhasil mengadakan acara sharing-sharing dan diskusi bersama mengenai BUSINESS PLAN bersama kakak tingkat angkatan 2014 dengan pembicara Kak Fajar Rachman Adji. Kakak kece ini merupakan salah satu CEO dari @gamaapparel & crystallic dessert serta semifinalis dari Sociopreneur Muda Indonesia (SOPREMA). Melalui beragamnya pengalaman yang dimiliki, Kak Fajar tidak segan dan pelit untuk membagi ilmunya kepada teman-teman Gizi Kesehatan yang berminat untuk mendengarkan dan berdiskusi.
Kegiatan berjalan sangat kondusif, seru, dan motivasi. Melalui PreneurCorner ini, teman-teman Gizi Kesehatan FK UGM bisa mendapatkan gambaran mengenai kompetisi-kompetisi business plan dan bahkan berbisnis untuk memenuhi kebutuhan hidup. Semoga acara kali ini bisa menjadi semangat untuk dapat memanfaatkan peluang dan kesempatan untuk berprestasi dan berkompetisi di bidang wirausaha